Dosa Kebohongan |
Posted: 24 Mar 2015 12:41 AM PDT Seorang pendeta hampir selesai menyelesaikan kotbahnya. Sebelum pendeta itu meninggalkan mimbar, beliau berpesan, “Ada PR untuk semua jemaat di sini. Bacalah Markus pasal 17.” Semua jemaatpun mengangguk tanda mengerti. Pada minggu berikutnya, pendeta tersebut bertanya pada jemaatnya, “Siapa yang sudah membaca Markus pasal 17?” Hampir semua dari jemaatnya mengangkat tangan. “Kalian sungguh luar biasa. Saya akan mulai berkotbah tentang dosa kebohongan karena Markus hanya sampai dengan pasal 16 saja.” Semua jemaat mulai membuka alkitab dan memeriksa tentang kebenaran terhadap ucapan pendetanya tersebut. Semua jemaat merasa sangat malu karena telah berbohong. Dosa Kebohongan is a post from: Renungan Harian Kristen |
Posted: 23 Mar 2015 04:00 PM PDT Di sekolah Anna mendengarkan cerita dari temannya yang sangat kaya. Temannya baru saja makan di restoran yang mewah dan juga membeli banyak boneka. Namun temannya itu tak pernah bahagia karena selalu ditinggal oleh kedua orang tuanya ke luar kota untuk urusan bisnis. Makanan yang enak dan juga boneka yang banyak tidak bisa membantu temannya untuk bisa hidup bahagia. Ketika tiba di rumah, Anna memeluk ibu dan ayahnya. Meskipun di rumah hanya bisa makan makanan sederhana, bagi Anna sudah sangat nikmat karena ada kedua orang tuanya yang selalu makan bersamanya. Itulah sebabnya Anna tidak pernah iri dengan apa yang diceritakan oleh temannya. Ternyata sebuah kenikmatan itu sangat sederhana jika kita mengawalinya dengan ucapan syukur. Segala hal yang ada di depan kita, apa yang kita makan dan pakai tidak akan bisa menjadi nikmat jika hati kita tidak bersukacita. Seseorang yang hidup dengan penuh ucapan syukur pasti akan selalu menerima sukacita di dalam hatinya. Aku senantiasa memandang kepada TUHAN; karena Ia berdiri di sebelah kananku, aku tidak goyah. Sebab itu hatiku bersukacita dan jiwaku bersorak-sorak, bahkan tubuhku akan diam dengan tenteram; Engkau memberitahukan kepadaku jalan kehidupan; di hadapan-Mu ada sukacita berlimpah-limpah, di tangan kanan-Mu ada nikmat senantiasa. Mazmur 16:8,9,11 Nikmat itu Sederhana is a post from: Renungan Harian Kristen |
You are subscribed to email updates from Renungan Harian Kristen To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 1600 Amphitheatre Parkway, Mountain View, CA 94043, United States |
@