Jangan Menunjuk Orang Lain

Jangan Menunjuk Orang Lain


Jangan Menunjuk Orang Lain

Posted: 30 Dec 2014 04:00 PM PST

Jangan Menunjuk Orang Lain

Jangan Menunjuk Orang Lain

Ada seorang pegawai baru yang dipanggil untuk menghadap atasannya. Atasan dari pegawai tersebut merasa ada yang salah dengan pekerjaan yang telah dilakukan oleh anak buahnya. Terlibatlah kedua orang tersebut dalam sebuah percakapan singkat.

“Mengapa kau mengerjakan pembukuan ini salah?” tanya atasan.

“Pembukuan ini adalah peninggalan orang lama dan bukan saya yang mengerjakannya,” jawab pegawai baru.

“Sekarang semua itu sudah menjadi tanggung jawabmu dan seharusnya kau memperbaikinya. Jangan menyalahkan orang yang sebelum dirimu,” kata atasannya.

Kita seringkali menyalahkan orang lain atas hal buruk yang menimpa kita. Apa yang telah dikerjakan oleh orang lain dan semua itu tidak sesuai dengan kebenaran, maka kita akan menyalahkan mereka. Apakah kita hanya bisa menyalahkan orang lain saja?

Jadilah orang yang berguna bukan untuk diri sendiri melainkan untuk orang lain. Saat kita bisa memperbaiki kesalahan orang lain, mengapa kita malah mengumpatnya? Itulah fungsi anak-anak Tuhan di dalam dunia ini, yaitu mengembalikan segala sesuatu ke jalan yang benar termasuk memuridkan orang-orang yang belum percaya.

Demikianlah hendaknya terangmu bercahaya di depan orang, supaya mereka melihat perbuatanmu yang baik dan memuliakan Bapamu yang di sorga.

Matius 5:16

Jangan Menunjuk Orang Lain is a post from: Renungan Harian Kristen




@



Popular This Week

Jangan Menunjuk Orang Lain